Mobil jenis SUV tertabrak kereta hingga tercebur ke kali di Jakarta Barat (). Mobil tersebut sempat 2 kali tertemper KRL sebelum jatuh ke kali.
Peristiwa itu terjadi pada Rabu (26/11) malam. Mobil jeep tersebut tertemper kereta saat melaju di perlintasan kereta di kawasan Jalan Raya Klingkit, Rawa Buaya, Cengkareng, Jakbar.

“Terjadi kecelakaan lalu-lintas sekitar pukul 19.30 WIB di perlintasan kereta api tanpa palang pintu Klingkit Jembatan Gantung Cengkareng,” demikian keterangan di akun X TMC Polda Metro Jaya, @TMCPoldaMetro, Kamis (27/11/2025).
Dalam video dan foto yang diunggah, tampak mobil jeep berwarna putih itu ada di dasar kali. Petugas kepolisian sudah ada di lokasi untuk memantau kondisi setelah terjadinya kecelakaan.
Mobil tersebut tertemper kereta dua kali dalam waktu berdekatan. Usai tabrakan kedua, mobil berwarna putih itu kemudian terjatuh ke kali.
“Sebuah mobil jeep tertabrak kereta dari 2 arah kemudian jatuh ke kali di sekitaran lokasi,” katanya.
Dalam video yang beredar, terlihat mobil tersebut awalnya tertabrak pada bagian belakang. Mobil tersebut terpelanting hingga berhenti di sisi rel lainnya.
Kurang dari 1 menit kemudian, datang kereta dari arah berlawanan yang kembali menabrak mobil tersebut. Pada tabrakan kedua ini, mobil tersebut langsung terjerembap ke kali di lokasi .
Tidak ada korban luka maupun jiwa dalam kecelakaan tersebut. Kecelakaan ditangani anggota Laka Lantas Jakarta Barat.
Di dalam mobil tersebut hanya ada pengemudi pria berinisial TR (48). Mobil bernopol B-1976-BYJ itu tertabrak kereta api (KA) Ekspres Bandara di perlintasan Jembatan Gantung, Cengkareng.
Mobil tersebut melaju di Jalan Klingkit dari arah utara menuju selatan. Sementara KA Ekspres Bandara melaju dari arah Stasiun Rawa Buaya menuju Stasiun Duri.







