Andre Rosiade Antar IKM Pecahkan Rekor MURI Masak Rendang di Luar Negeri

Posted on

Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM) di bawah kepemimpinan resmi memecahkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) untuk kategori memasak rendang terbanyak di luar negeri. Pencapaian ini diraih melalui kegiatan yang digelar di Tokyo.

Acara berlangsung di Yoyogi Park, Tokyo, pada Minggu (19/10/2025), sebagai bagian dari Indonesia-Japan Friendship Festival 2025. Sebanyak 200 kilogram daging rendang dimasak dalam satu kuali besar oleh pengurus IKM bersama perantau Minang di Jepang, menggunakan resep dan teknik tradisional Minangkabau.

Piagam rekor MURI diserahkan langsung oleh Direktur Utama MURI Aylawati Sarwono kepada Ketua Umum IKM Andre Rosiade, yang didampingi istrinya Nurul Anastasia. Penyerahan dilakukan di panggung utama festival saat proses memasak rendang masih berlangsung, karena kegiatan tersebut memang memakan waktu hingga delapan jam lebih.

Turut menyaksikan momen penyerahan penghargaan tersebut anggota DPR RI Himmatul Aliyah, Kuasa Usaha Ad Interim KBRI Tokyo Maria Renata Hutagalung, serta Ketua MPR RI Ahmad Muzani yang hadir di area kegiatan namun tidak naik ke panggung. Ketiganya memberikan apresiasi atas upaya IKM dalam mengangkat kuliner Indonesia di kancah internasional.

Andre mengatakan penghargaan ini merupakan hasil kerja keras para perantau Minang dan masyarakat Indonesia di Jepang. Ia menegaskan bahwa rendang bukan hanya sekadar kuliner, tetapi juga simbol gotong royong dan kebanggaan bangsa Indonesia.

“Rendang sudah lama menjadi ikon kuliner Indonesia. Dari Tokyo, kita buktikan bahwa semangat dan cita rasa Minangkabau bisa menembus dunia,” ujar Andre Rosiade.

Andre menambahkan, kegiatan Marandang Dunia akan terus digelar di berbagai negara sebagai bagian dari promosi budaya Minangkabau.

“Setelah Tokyo, tahun depan kami akan melaksanakan kegiatan serupa di Malaysia. Kami ingin rendang benar-benar menjadi bagian dari diplomasi budaya Indonesia di dunia,” katanya.

Kegiatan pemecahan rekor MURI ini menjadi bagian dari rangkaian acara Pesona Minang: Minang Japang Baralek Gadang yang diselenggarakan IKM di Jepang. Selain kegiatan memasak rendang, acara juga diisi dengan penampilan seni, fashion show baju adat, serta silaturahmi perantau Minang dari berbagai kota di Jepang.

Gambar ilustrasi
Gambar ilustrasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *