Istri Siri di Bali Tak Tahu Cosmin Buron Interpol Paling Dicari di Eropa

Posted on

Buron internasional asal Rumania bernama Costinel-Cosmin Zuleam ditangkap di , Bali. Selama bersembunyi, Cosmin menikah siri dengan seorang WNI. Istri Cosmin tak tahu suami sirinya tersebut adalah buron paling dicari di Eropa.

Dilansir , nama Cosmin diketahui masuk daftar orang paling dicari di Eropa. Pria asing berusia 33 tahun itu ditangkap tim gabungan Divisi Hubungan Internasional (Divhubinter) Polri melalui Sekretariat NCB-Interpol Indonesia bersama jajaran Polda Bali, Polresta Denpasar, dan Polres Gianyar, pada Kamis (15/1).

Dirreskrimum Polda Bali Kombes I Gede Adhi Mulyawarman mengungkapkan Cosmin merupakan figur sentral dalam kasus kriminalitas di Rumania dan menjadi buron prioritas aparat penegak hukum Eropa. Menurutnya, kasus penyiksaan tersebut terjadi pada 6 November 2023.

Selama bersembunyi di Bali, Cosmin menjalani kehidupan dengan istri sirinya secara tertutup dan berupaya tidak menarik perhatian aparat. Menurut Ricky, Cosmin sengaja menjaga profil rendah agar keberadaannya tidak terdeteksi.

“Yang bersangkutan berusaha untuk tidak terlalu mencolok atau low profile, jadi artinya yang berpenghasilan itu justru pasangannya,” kata Kepala Bagian Kejahatan Transnasional dan Internasional Ses National Central Bureau (NCB)-Interpol, Kombes Ricky Purnama.

Menurut Ricky, pasangan Cosmin tidak mengetahui pria tersebut merupakan buron internasional yang tengah diburu aparat penegak hukum. “Pada saat kita tangkap, pasangannya tidak mengetahui bahwa statusnya dalam pelarian,” ujarnya.

Baca berita selengkapnya