Kunjungi Sekolah Rakyat di Bogor, Seskab Teddy Beri Motivasi untuk Siswa

Posted on

Sekretaris Kabinet RI (Seskab) Letkol Teddy Indra Wijaya bercengkerama dengan 150 siswa Sekolah Rakyat Menengah Pertama (SRMP) 10. Ia juga bercengkerama di Sekolah Rakyat Menengah Atas (SRMA) Bogor di Malam Pentas Seni Sekolah Rakyat SRMP 10 Bogor.

Kehadiran Letkol Teddy ke Sekolah Rakyat atas undangan Menteri Sosial RI Saifullah Yusuf (Gus Ipul). Kisah sedih, haru dan bahagia dari anak-anak Sekolah Rakyat mewarnai malam yang penuh keakraban tersebut.

“Jauh dari keluarga, jauh dari rumah itu bukan hal yang mudah. Percayalah, semua yang kita lakukan di sini ada hasilnya kelak,” tutur Letkol Teddy, dalam keterangan tertulis, Senin (28/7/2025).

Di sela-sela obrolan akrab itu, Seskab Teddy mengajak anak-anak terus optimis menatap masa depan dan percaya dengan perjuangan mereka kini. Empati Letkol Teddy kepada siswa-siswi Sekolah Rakyat (SR) tumbuh dari pengalaman pribadi.

Sedari kecil, ia kerap tinggal di asrama dan berpindah-pindah kota, jauh dari keluarga untuk mengenyam pendidikan. Tak ayal ketika ia melihat video Nazma, siswa SRMP 11 Bandung Barat yang mengungkapkan isi hatinya saat jauh dari keluarga untuk bersekolah, Letkol Teddy pun trenyuh dan sempat berkaca-kaca.

Perasaan serupa juga menular ke beberapa siswa lain yang ikut menitikkan air mata dan menahan tangis. Melihatnya, Letkol Teddy pun memberikan semangat kepada anak-anak.

Ia berpesan, anak-anak boleh menangis meluapkan rasa rindu dan sedih. Namun setelah itu, mereka harus bisa bangkit dan merajut masa depan yang lebih baik.

“Boleh nangis, boleh sedih, boleh keluar air mata, tapi dalam hati yakin. Suatu saat saya harus bisa menjadi lebih baik,” ucap Letkol Teddy.

“Saya bisa meraih mimpi saya,” sambungnya.

Untuk mendukung para siswa mewujudkan cita-cita, Sekolah Rakyat menyediakan fasilitas yang komplit. Gus Ipul menjelaskan berbagai macam fasilitas yang ada untuk menunjang pendidikan, fisik, mental dan spiritual anak-anak.

“Anak-anak sudah mengikuti pemeriksaan kesehatan. Mulai dari pemeriksaan berat badan, tinggi badan, kesehatan mata, kesehatan jantung dan juga pemeriksaan darah,” ungkap Gus Ipul.

Untuk pengenalan diri dan pengembangan kapasitas siswa, Sekolah Rakyat juga memfasilitasi talent mapping untuk mengetahui bakat dan minat siswa. Sedangkan untuk pembangunan karakter dan kedisiplinan, Sekolah Rakyat akan melibatkan berbagai pihak.

Dalam kesempatan ini Gus Ipul juga mengajak Letkol Teddy meninjau seluruh fasilitas yang ada di SRMP 10 Bogor. Gayung bersambut, Letkol Teddy pun memenuhi undangan Gus Ipul dan meninjau seluruh fasilitas yang ada di sana.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *