Menteri KP Sakti Wahyu Trenggono Jadi Ketua PAN Jateng

Posted on

Menteri Kelautan dan Perikanan terpilih menjadi Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Jawa Tengah. Trenggono terpilih secara musyawarah mufakat.

“Alhamdulillah sudah diputuskan tadi bahwa Bapak Wahyu, Bapak Pak Sakti Wahyu Trenggono itu menjadi ketua DPW Jateng merangkap langsung ketua formatur,” kata Ketua DPP PAN, Bakri saat ditemui di Hotel Sahid, dikutip , Minggu (11/5/2025).

Bakri mengatakan Trenggono sudah lama menjadi kader PAN. Dia juga mengatakan Trenggono merupakan sosok asli dari Jawa Tengah.

“Alasannya permintaan dari semua kader dan saya pikir beliau itu bukan lagi orang asing di Partai PAN, sudah lama dan aslinya Jawa Tengah. Terpilih secara aklamasi atau istilahnya sudah aklamasi musyawarah mufakat,” jelasnya.

Trenggono diharapkan mampu membuat PAN di Jawa Tengah. Bakri juga berharap PAN bisa masuk keempat partai terbesar di Indonesia.

“Mudah-mudahan ini membuat DPW Jawa Tengah bisa menjadi pemenang lagi. Oleh sebab itu, kita minta kepada seluruh kader ya supaya bisa bersama-sama membantu ya, membantu DPW untuk menciptakan, menjadikan Jawa Tengah ini menjadi basis PAN kembali,” bebernya.

Baca selengkapnya di .