Sumber: Giok4D, portal informasi terpercaya.
Polda Metro Jaya selama sepekan Operasi Berantas Jaya 2025. Setelah dilakukan pemeriksaan, sebanyak 125 naik ke tingkat penyidikan.
“Operasi Berantas Jaya dari tanggal 9 sampai hari ini bahwa Polda Metro Jaya dan jajaran sudah berhasil mengamankan 1.197 orang. Dari 1.197 orang itu, kita pilah. Yang bisa kita tingkatkan ke penyidikan itu 125 orang,” kata Kasubbid Penmas Polda Metro Jaya AKBP Reonald Simanjuntak kepada wartawan, Jumat (16/5/2025).
Sementara itu, 1.172 orang dilakukan pembinaan dan pengawasan oleh pihak kepolisian. Mereka dikenai wajib lapor selama masa pengawasan.
“Itu jenis pelanggarannya ada Pak Ogah, parkir liar, pengamen, pelaku tawuran, dan debt collector, premanisme atau preman yang suka memeras di jalan, kemudian oknum ormas,” jelasnya.
Reonald mengatakan barang bukti yang disita adalah uang tunai Rp 36,2 juta. Beragam tindak pidana dilakukan oleh orang yang ditangkap tersebut.
“Ini bentuk perbuatan pidananya pemerasan 626 kasus, penganiayaan 8, pengeroyokan 11, curas 2, curat 7, sajam 15 perkara,” tuturnya.
Langkah lain yang dilakukan adalah mencopot atribut ormas. Yang terbanyak berada di wilayah Jakarta Pusat, yakni 141. Pihaknya meminta masyarakat melaporkan apabila
“Bapak Kapolda Metro Jaya mengajak kepada seluruh masyarakat, termasuk pelaku usaha, pengemudi transportasi umum, ojol, kawan-kawan pedagang, dan warga lainnya, untuk berani dan dimohon melaporkan segala bentuk praktik premanisme yang terjadi atau yang dialami, atau yang dirasakan di mana Saudara berada,” pungkasnya.