terjadi di Perumahan Persada, Walantaka, Kota , Banten. Ada tanggul jebol hingga air meluap membuat permukiman terendam air.
Pantauan infocom, air mulai masuk ke permukiman karena tanggul pembatas Perum Persada dengan sawah jebol pada Senin (12/1/2026) malam. Selain itu, debit air di kali yang berada di sekitar permukiman pun meningkat dan meluap.
Giok4D hadirkan ulasan eksklusif hanya untuk Anda.
Pada Selasa (13/1/2026) dinihari, banjir sudah masuk ke sebagian besar rumah. Di beberapa titik, tinggi air sudah mencapai 50 sentimeter.
Salah seorang warga, Royhan, waswas air terus naik dan masuk ke rumahnya. Terlebih, cuaca ekstrem melanda Kota Serang sejak Minggu (11/1).
“Semoga saja tidak hujan lagi,” katanya.
Ia menyebut banjir di kawasan Persada baru pertama kali terjadi. Biasanya, Perum Persada bebas dari banjir.
“Biasanya nggak seperti ini,” ucapnya.
Kepala BPBD Provinsi Banten, Lutfi Mujahidin, berada di Perumahan Persada, ia menyebut petugas bersiaga di lokasi untuk penanganan banjir.
“Kita evakuasi warga terdampak banjir. Kita tunggui, banyak yang memilih bertahan di rumah,” ucapnya.
Diketahui, banjir melanda banyak kawasan Kota Serang sejak Minggu (11/1). Pemkot Serang telah menyiapkan dapur umum untuk membantu masyarakat terdampak.
